Minggu, 01 Juni 2014

Beberapa Isu Dalam Analisis Perbandingan Laporan Keuangan




Beberapa Isu Dalam Analisis Perbandingan Laporan Keuangan

Analisis berdasarkan laporan keuangan akan melibatkan beberapa perbandingan baik terhadap perusahaan lainnya atau terhadap data periode-periode sebelumnya. Isu tersebut adalah :
1.      Laporan keuangan yang disesuaikan kembali
Ada beberapa situasi dimana perusahaan diharuskan menyesuaikan kembali laporan keuangan periode yang lalu :
a.       Jika perusahaan pada periode sekarang memutuskan untuk menghentikan lini bisnis tertentu, maka pendapatan dan biaya yang berkaitan dengan lini bisnis tersebut dan laba atau rugi yang diharapkan disebabkan pelepasan lini bisnis tersebut akan diklasifikasikan dalam item “operasi yang dihentikan” (discountinued operation) dalam laporan rugi laba.
b.      Jika perusahaan bergabung dengan perusahaan lain dalam transaksi yang masuk pada kategori pooling of interest, laporan keuangan yang lama ( periode lalu ) harus menyesuaikan laporan keuangan yang baru seperti kalau kedua perusahaan tersebut bergabung sejak dulu.
c.       Perubahan –perubahan prinsip akuntansi (missal, perubahan dari lifo menjadi fifo ) mengharuskan perusahaan menyesuaikan kekmbali laporan keuangan masalalunya supaya mencerminkan prinsip yang baru tersebut.
2.      Perbedaan klasifikasi rekening
Seringkali perusahaan melakukan klasifikasi item-item atau rekening-rekening dalam laporan kuangan berbeda satau sama lainnya. Jika ada informasi yang cukup, penyesuaian bias dilakukan agar perbandingan lebih konsisten tetapi jika tidak ada informasi yang cukup barangkali tidak perlu dilakukan penyesuaian. Pada situasi seperti ini harus memberi cacatan mengenai perbedaan klasifikasi rekening tersebut agar interpretasi lebih lanjut bias mengacu pada catatan tersebut.
3.      Perbedaan prinsip – prinsip akuntansi
Apabila ada informasi yang cukup, sehingga penyesuaian bias dilakukan tanpa membuat asumsi yang tidak realistis, maka penyesuaian bias dilakukan. Tetapi apabila tidak ada informasi yang cukup, barang kali tidak perlu dilakukan penyesuaian dan perbedaan tadi akan di bicarakan dalam tahap interpretasi.
4.      Perbedaan penanggalan laporan keuangan
Meskipun kebanyakan laporan keuangan menggunakan Desember sebagai akhir periode, tetapi ada beberapa perusahaan yang menggunakan penanggalan akhir periode bulan yang lain. Pilihan semacam ini semakin popular apabila perusahaan ingin menyesuaikan laporan keuangannya dengan siklus musiman bisnis. Siklus musiman biasanya tidak harus sesuai dengan penanggalan akhir Desember.
5.      Perbandingan dengan data historis dan dengan perusahaan.
Apabila analisis melakukan perbandingan data keuangan dengan data-data masa lalu maka ia akan melakukan analisis time series. Semakin banyak observasi yang ia punyai analisis  akan semakin baik. Dalam analisis semacam itu analisis harus memperhatikan factor-faktor yang akan berpengaruh besar terhadap perilaku data, dan bias menjadi dasar interpretasi keuangan perusahaan. Contoh factor tersebut adalah :
a.       Perubahan lini produk yang signifikan,missal melalui akuisisi atau penjualan anak perusahaan. Kejadian semacam itu tentu akan mempengaruhi trend data keuangan dan akan mempengaruhi analisis perbandingan dengan data masa lalu (analisis time series).
b.      Perubahan prinsip dengan metode akuntansi. Perubahan ini akan mempengaruhi data time series.
Beberapa isu dalam pemakaian rata-rata industry antara lain :
1)      Defenisi industry.
2)      Perhitungan rata-rata industry.
3)      Distribusi atas nilai rata-rata.
4)      Definisi rasio keuangan
Tujuan penyesuaian ini dilakukan agar perbandingan menjadi lebih konsisten. Apabila tidak ada informasi yang cukup sehingga penyesuaian hanya bisa dilakukan dengan membuat asumsi yang tidak realistis, maka penyesuaian barangkali tidak perlu dilakukan.
Daftar Putaka

Tidak ada komentar:

Posting Komentar